5 Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook

blogger templates
Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook

Agar status facebook fanpage kita mendapatkan banyak like sebenarnya bisa kita lakukan dengan banyak cara, tidak perlu atau tanpa menggunakan auto like sekalipun kita tetap bisa mendapatkan banyak like di facebook. Dan di artikel ini saya akan memberikan 5 cara mendapatkan banyak like di facebook tanpa menggunakan bot atau semacamnya, jadi murni 100% orang yang ngelike.

Kelima cara mendapatkan banyak like di facebook yang saya maksud terdiri dari :

  1. Salprom
  2. Promo
  3. Kuis
  4. Doorprize
  5. Viralisasi

Selanjutnya akan saya bahas dan berikan contoh bagaimana menerapkan masing-masing dari kelima cara mendapatkan banyak like di facebook tersebut.

Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook dengan Salprom


Cara mendapatkan banyak like di facebook yang pertama adalah dengan mennggunakan teknik SalProm. Tapi ngomong-ngomong SalProm itu apa sih ? SalProm adalah kependekkan dari kata Saling Promosi yang artinya kita akan saling mempromosikan status fanpage.

Contoh :

Anda memiliki 2 Fanpage, katakanlah fanpage A dan fanpage B, kedua fanpage ini haruslah memiliki tema yang sama, misal sama-sama membahas tentang kesehatan. Jadi ketika Fanpage A update status, maka Fanpage B akan men-share atau membagikannya.

Teknik atau cara mendapatkan banyak like di facebook dengan cara salprom ini dinilai yang paling efektif, sebab cara ini sama sekali tidak membutuhkan uang (gratis) dan juga mudah untuk dilakukan alias tidak perlu capek-capek promsi keliling.

Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook dengan Promo


Cara yang paling umum digunakan oleh para pemiliki Fanpage adalah dengan mempromosikan Fanpage mereka ke Fanpage yang memiliki like lebih banyak. Cara ini memang sedikit menguras waktu dan tenaga, tapi hasilnya sangat luar biasa.

Contoh :

Jika Fanpage Anda memiliki tema kesehatan, maka carila situs-situs berita yang mempunyai tema kesehatan, seperti VIVA Life, VIVA Health, Kompas Heath dan situs-situs berita lain, lalu silahkan promosikan Fanpage Anda melalui kolom komentar.

Selain menguras waktu & tenaga, cara ini juga sangat beresiko, pasalnya bisa saja kita di banned oleh Admin Fanpage jika terlalu sering melakukan promosi. Jadi saran saya beri jeda beberapa hari sebelum melakukan promosi lagi.

Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook dengan Kuis


Mengadakan Kuis akan membantu Fanpage Anda menjadi cepat terkenal dan mempunyai banyak Like. Pasalnya semua orang suka dengan kuis, tidak harus kuis berhadiah, kuis ringan seperti tebak gambar sudah cukup untuk mengajak penggemar berinteraksi langsung.

Contoh :

Apa makanan favorit kalian saat sedang galau ?

Intinya buatlah interaksi dua arah, jadi semisal ada orang yang menjawab nasi goreng, maka Anda bisa meneruskan dengan bertanya 'kenapa suka dengan nasi goreng' gunakan kreatifitas Anda untuk membuat pertanyaan yang menarik.

Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook dengan Doorprize


Berbeda dengan ketiga cara mendapatkan banyak like diatas dimana ketiganya bisa Anda lakukan dengan gratis, dan jika menggunakan cara keempat ini, maka Anda wajib menyiapkan dana, paling tidak sebesar 5 ribu untuk memberikan hadiah kepada pemenang (doorprize).

Contoh :

3 Orang terakhir yang berkomentar di status ini akan mendapatkan dooprize berupa pulsa sebesar 5 ribu rupiah, dibayar tunai.

Dengan begitu bisa dipastikan akan mampu menjaring banyak orang untuk berlomba berkomentar agar bisa mendapatkan hadiah pulsa tersebut.

Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook dengan Viralisasi


Cara yang terakhir dan juga sebagai salah satu cara mendapatkan banyak like di facebook yang paling ampuh adalah dengan menggunakan efek viralitas. Cara kerjanya sangat sederhana, kita membuat konten bagus dan mengajak orang lain untuk membagikannya.

Contoh :

Saya akan membagikan eBook tentang bagaimana cara mendapatkan uang dari Facebook, namun untuk mendapatkan eBook ini kalian wajib untuk share status ini.

Tunggu beberapa menit, dan lihat Fanpage Anda, jika berhasil maka akan ada banyak orang yang membagikan status tersebut, yang pada akhirnya akan membuat Fanpage Anda dikenal banyak orang.

Cara Mendapatkan Banyak Like dengan Jasa Like Fanpage Facebook


Alternatif lain, jika Anda ingin mendapatkan banyak like di Facebook tapi tidak ingin capek, maka memanfaatkan jasa like fanpage facebook adalah solusi yang paling tepat, karena dengan duduk manis sambil minum air putih like Anda akan bertambah dan bisa dikenal luas oleh khalayak umum.

Bingung memilih jasa like fanpage facebook mana yang menawarkan harga murah ? Anda bisa mencoba Service Fanpage sebuah penyedia Jasa Like Fanpage Facebook dengan harga 50 ribu rupiah saja untuk 1000 Like.

Selengkapnya bisa Anda baca disini http://carabelajarseo.blogspot.com/2014/11/jasa-like-fanpage-facebook.html.

Dari sini bisa kita ambil kesimpulan bahwa sebenarnya cara mendapatkan banyak like di facebook itu bisa kita lakukan dengan berbagai cara, jadi tidak melulu harus mengeluarkan uang apalagi menggunakan bot, itu sama sekali tidak perlu. Selamat mencoba.

0 Response to "5 Cara Mendapatkan Banyak Like di Facebook"

Post a Comment